Alasan Membuka Kelas Sharing dan Pendampingan Penurunan Berat Badan

Desain dari canva

Ketika membuat postingan tentang proses penurunan berat badan, banyak sekali pesan masuk melalui WA atau messenger. Saya merasa kewalahan menjawab, karena semakin ke sini, yang bertanya semakin bertambah. Mereka tidak hanya bertanya, tetapi juga minta bantuan untuk mengoreksi menu dan lainnya terkait program penurunan berat badan. 

Dari situ lah saya memutuskan untuk membuka kelas sharing.
Kenapa harus kelas? 


1. Kelas untuk Mengendalikan Diri. 
Jika tanpa kelas, saya menjawab satu per satu pertanyaan yang masuk, dan bisa jadi menjawab pertanyaan sama, yang diberikan oleh orang yang berbeda. 

2. Mengembangkan Diri. 
Saya belajar menjual apa yang saya punya. Memang terbaca memanfaatkan situasi, tidak apa-apa. Kenyataannya demikian. Kenapa tidak mencoba selagi ada kesempatan. Saya belajar menjual jasa menjawab pertanyaan, menemani, dan memotivasi. Wah, jasa apa pula itu, serasa sok mahal atau jual mahal, ya? Logikanya, jika ada teman-teman yang mager karena berjalan sendiri dalam menjalani program, maka saya menjual jasa agar bisa lebih bergerak. Adapun bila nantinya dia atau mereka sendiri yang memilih menutup diri untuk tidak mencapai tujuan, ini beda lagi persoalannya. 

Canva


3. Memiliki Data. 
Saya bisa memiliki data teman-teman yang ada di kelas untuk membuktikan teori-teori penurunan berat badan. Sehingga saya bisa membuat kesimpulan dan memadankan antara apa yang saya baca dan kenyataan yang terjadi di lapangan. Pengeklopan ini adalah bahan-bahan informasi yang sangat bermanfaat sebagai bahan tulisan yang tidak hanya berdasar teori saja. 

4. Lebih Bertanggungjawab.
Dengan adanya kelas, saya memiliki kontrol untuk lebih bertanggungjawab pada teman-teman yang sudah ada di dalamnya, demikian juga sebaliknya. Sebagai manusia normal, saya kadang baper tuh kalau sudah bertanya panjang lebar, kemudian sepi. Sudah berhasil, dia ngeloyor pergi tanpa permisi, padahal pas tanya-tanya datang 24 jam. Hehe. Kalaupun ada yang menyorot belum ikhlas, itu lah yang sedang diperjuangkan. Oya, ikhlas itu bukan berarti memberi segala hal dalam bentuk gratis, ya, kan? 

5. Memiliki Kesepakatan dalam Memakai Waktu Secara Terjadwal. 
Dengan adanya kelas dan prioritas pada peserta dalam kelas, saya memiliki jadwal. Hal ini sangat membantu saya dalam beraktivitas, terutama di dunia media sosial. Saya yang mengendalikan, bukan orang lain, karena ini adalah media sosial saya. Bisa dibayangkan bila berlaku sebaliknya, betapa sibuknya di dunia media sosial, padahal di dunia nyata banyak yang butuh dikerjakan. 

Dengan adanya jadwal, tidak lagi ada beban, bila pertanyaan teman-teman belum saya jawab. 

Demikian lah sekelumit alasan yang mendasari saya untuk membuka kelas. Bagi teman-teman yang butuh bantuan untuk itu, silakan langsung WA ke saya di 0857.1014.2732. 

Berikut di antara kelas yang masih terima reservasi: 



Comments

  1. LuckyClub Casino Site 2021: 20 Free Spins No Deposit
    Lucky Club offers luckyclub online gambling and casino games that include online slots, bingo, blackjack, roulette, bingo, poker, blackjack,

    ReplyDelete

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung ... sangat senang bila Anda meninggalkan komentar, atau sharing di sini. Mohon tidak meninggalkan link hidup.

Salam santun sepenuh cinta
Kayla Mubara